Lampung Selatan,- Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Lampung Selatan mengadakan Evaluasi Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2025, yang dipusatkan di aula Kantor Desa Sidomulyo, Kecamatan Sidomulyo, pada Kamis (20/2/2025).
Pada kesempatan tersebut, M.Iqbal Fuad Kabid Pengelolaan Ekonomi dan Pengelolaan Keuangan Desa mewakili Kadis PMD menjelaskan, Untuk kegiatan Evaluasi RAPBDES Thn 2025 ini tujuannya yang pertama, Tentunya kita melihat sejauh mana terkait anggaran program-program prioritas yang ada di desa, karena memang sebagaimana tertuang pada aturan di atasnya Permendes PMK ada 7 Program prioritas yang harus di anggarkan oleh setiap desa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
” Kita mau lihat apakah setiap Desa menganggarkan Prioritas itu, Seperti BLT, Ketahanan Pangan, Desa Perubahan Iklim, Karya Tunai, Potensi Desa, Stunting dan Desa Digital, semuanya ada Tujuh, ” Ucap Iqbal.
Dengan adanya kegiatan ini, saya berharap seluruh Desa dapat menganggarkan kegiatan-kegiatan yang memang diwajibkan secara ketentuan dari Pusat. Karena memang di Mk dan Permendes kegiatan tujuh item itu wajib dianggarkan disetiap Desa, Tukasnya.
Perlu diketahui, kegiatan Evaluasi Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2025 kali ini diikuti 4 Kecamatan, diantaranya: Kecamatan Sidomulyo, Candipuro, Way Panji dan Katibung.
(*)
Penulis : Mores afrianto