Kepala Desa Pelehu Lantik Pengurus PKK, Pokja, dan Dasawisma, Siap Wujudkan “Pelehu Berbenah

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:59

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gorontalo– Kepala Desa Pelehu, Iran Yusuf, secara resmi melantik dan mengukuhkan pengurus PKK, Pokja, dan Dasawisma Desa pada Sabtu (12/10), bertempat di aula Kantor Desa Pelehu.

Dalam sambutannya, Iran Yusuf menekankan pentingnya sinergi antar lembaga desa sebagai penopang utama dalam menyukseskan berbagai program yang telah direncanakan bersama, baik dalam aspek pembangunan, ekonomi, maupun pemberdayaan masyarakat.

Ia menyampaikan harapannya agar para pengurus PKK, Pokja, dan Dasawisma benar-benar menjalankan tugas sesuai dengan fungsi masing-masing. Iran juga menegaskan bahwa amanah ini merupakan tanggung jawab yang besar, namun tidak seharusnya menjadi beban.

“Dengan dilantiknya pengurus PKK, Pokja, dan Dasawisma ini, saya berharap wajah Desa Pelehu akan berubah ke arah yang lebih baik, sejalan dengan visi kami: ‘Pelehu Berbenah’,” ujar Iran.

Sebagai pembina PKK Desa, Iran Yusuf berkomitmen memberikan perhatian lebih terhadap kinerja pengurus melalui insentif yang akan diupayakan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes). Rencana pemberian insentif tersebut telah dibahas bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan akan dituangkan dalam dokumen perencanaan desa, seperti RPJM-Des, RKP-Des, hingga RAPBDes tahun 2026.

Pelantikan ini diharapkan menjadi langkah awal untuk memperkuat peran kelembagaan desa dalam mendukung pembangunan berbasis partisipasi masyarakat, khususnya kaum perempuan melalui gerakan PKK.

Follow WhatsApp Channel intainews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jalan TMMD Buka Akses Ekonomi, Warga Tonala Sambut Pembangunan dengan Rasa Syukur
Pemkab Gorontalo Selenggarakan Assessment Terbuka Camat, Libatkan Lembaga Adat
RAKORNASWAS 2025 Jadi Momentum Inspektorat Gorontalo Wujudkan Pengawasan Berintegritas
Bupati Sofyan Puhi Dorong Produk IKM Bernuansa Khas Gorontalo
Sofyan Puhi Lantik Pengurus Saka Wanabakti dan Saka Kalpataru Provinsi Gorontalo 2025–2030
Kabupaten Gorontalo Cetak Sejarah: Pertama di Indonesia, Seleksi Camat Lewat Assessment Terbuka
Bupati Sofyan Puhi Hadiri Rakornas TPKAD 2025 di Jakarta: Dorong Penguatan Akses Keuangan Daerah
BNI Gorontalo Sosialisasikan Program Pinjaman Pra-Pensiun bagi ASN, TNI, dan Polri

Berita Terkait

Selasa, 14 Oktober 2025 - 14:09

Jalan TMMD Buka Akses Ekonomi, Warga Tonala Sambut Pembangunan dengan Rasa Syukur

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:08

Pemkab Gorontalo Selenggarakan Assessment Terbuka Camat, Libatkan Lembaga Adat

Minggu, 12 Oktober 2025 - 17:16

RAKORNASWAS 2025 Jadi Momentum Inspektorat Gorontalo Wujudkan Pengawasan Berintegritas

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:59

Kepala Desa Pelehu Lantik Pengurus PKK, Pokja, dan Dasawisma, Siap Wujudkan “Pelehu Berbenah

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 18:45

Bupati Sofyan Puhi Dorong Produk IKM Bernuansa Khas Gorontalo

Berita Terbaru