Tim Pokja Sahli Kasad Polkamnas Gelar FGD untuk Optimalisasi Ketahanan Pangan di Donggala

Selasa, 12 November 2024 - 09:51

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALU – Tim Pokja Kajian Strategis Sahli Kasad Bidang Polkamnas mengadakan Focus Group Discussion (FGD) di Kawasan Pangan Nusantara, Kecamatan Dampelas, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Senin (11/11/2024).

FGD ini digelar untuk menyusun kajian strategis berjudul “Optimalisasi Peran Satkowil dalam Mengawal dan Mendampingi Program Ketahanan Pangan di Wilayah”.

Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.IP., M.Han., Pa Sahli Tk. II Kasad Bid. Kamkof Komunal, mengungkapkan bahwa pembebasan dan pengelolaan lahan untuk ketahanan pangan menjadi langkah besar demi memenuhi kebutuhan pangan, khususnya di wilayah Sulawesi Tengah dan ibu kota Nusantara (IKN).

“Insya Allah akan ada 1.500 hektar lahan di sini yang TNI AD akan dampingi dalam proses pembebasan dan pengelolaannya,” ujar Brigjen Dody.

Saat ini, Korem 132/Tdl dan Kodim 1306/Kota Palu telah membersihkan 85 hektar lahan dan melakukan penanaman hortikultura, dengan rencana tambahan 100 hektar lagi di tahap kedua.

Brigjen Dody menegaskan pentingnya menjaga ketertiban dan keadilan dalam proses pembagian lahan kepada masyarakat.

“TNI dan pemerintah daerah akan memastikan proses pembagian lahan berlangsung tertib dan adil, tanpa konflik, demi kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Lahan di Kawasan Pangan Nusantara ini ditetapkan oleh Kementerian Pertanian sebagai lahan yang sesuai untuk tanaman hortikultura, khususnya yang memerlukan sedikit air. Selain untuk memenuhi kebutuhan lokal, kawasan ini juga akan mendukung pasokan pangan IKN.

Nuryadin, S.Pd, Camat Dampelas, menyatakan apresiasi atas peran TNI AD dalam mendampingi program ini.

“Tanpa pendampingan dari TNI, kawasan ini mungkin akan kembali menjadi hutan. Kehadiran TNI sangat berarti dalam memastikan keberhasilan program ini,” ungkapnya.

Turut hadir sejumlah pejabat TNI, pemerintah daerah, dan perwakilan masyarakat dalam kegiatan ini, menunjukkan komitmen bersama untuk mendukung program ketahanan pangan nasional.

Penulis : IB

Follow WhatsApp Channel intainews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kopda Yance, Prajurit Rakyat yang Tak Pernah Pergi Saat Bencana Datang
Korem 132 Tadulako Jemput Bola, Bantu Anak Panti Asuhan Miliki Akta Kelahiran
Kodim 1311 Morowali Sabet Juara Nasional TMMD ke-123, Letkol Alzaki: Ini Kemenangan Semua Pihak
Danrem 132 Tadulako Hadiri HUT ke-61 Sulteng, Wujud Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah
Korem 132/Tadulako Gencarkan Rehab Panti Asuhan Nur Anatapura di Palu
Pemprov Sulteng Gelar Rapat Paripurna HUT ke-61: Tancap Gas Wujudkan Daerah Sejahtera dan Berkelanjutan
Kepedulian TNI Tak Pernah Surut, Korem 132/Tadulako Tinjau Rencana Rehab Panti Asuhan Nur Anatapura
Danrem 132 Tadulako Lepas 18 Jamaah Umroh: Anugerah Panglima TNI bagi Prajurit dan PNS Berprestasi

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 09:27

Kopda Yance, Prajurit Rakyat yang Tak Pernah Pergi Saat Bencana Datang

Kamis, 24 April 2025 - 21:36

Korem 132 Tadulako Jemput Bola, Bantu Anak Panti Asuhan Miliki Akta Kelahiran

Minggu, 13 April 2025 - 16:55

Danrem 132 Tadulako Hadiri HUT ke-61 Sulteng, Wujud Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah

Minggu, 13 April 2025 - 14:13

Korem 132/Tadulako Gencarkan Rehab Panti Asuhan Nur Anatapura di Palu

Jumat, 11 April 2025 - 20:50

Pemprov Sulteng Gelar Rapat Paripurna HUT ke-61: Tancap Gas Wujudkan Daerah Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Terbaru