Sosialisasi APBDes Tahun 2024 Desa Batubantayo

Minggu, 31 Maret 2024 - 02:01

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Transparansi APBDes

Transparansi APBDes

INTAINEWS.ID- Pemerintah Desa (PEMDES) Batubantayo, yang terletak di Kecamatan Pinogaluman, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) melakukan sosialisasi Baliho Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun 2024. Pada Minggu (31/3/2024).

Sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada masyarakat mengenai alokasi dana yang telah disusun dan ditetapkan untuk tahun anggaran tersebut.

Sebelumnya, pada tanggal 30 Desember 2023, Pemerintah Desa Batubantayo bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) telah melakukan penyusunan dan penetapan APBDes Tahun 2024.

Langkah ini dilakukan dengan mematuhi asas-asas dalam pengelolaan dana desa, termasuk transparansi, akuntabilitas, partisipasi, serta kedisiplinan anggaran, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 113 Tahun 2014.

Pelaksanaan APBDes Tahun Anggaran 2024 di Desa Batubantayo tidak hanya merupakan informasi tentang pendapatan dan belanja desa, tetapi juga merupakan upaya untuk menjaga transparansi pengelolaan keuangan desa selama satu tahun anggaran.

Semua informasi terkait APBDes Tahun Anggaran 2024 telah disajikan melalui Aplikasi Sistem Keuangan Desa (SISKEUDES) Tahun 2024.

Dengan demikian, sosialisasi APBDes Tahun 2024 di Desa Batubantayo diharapkan dapat memperkuat partisipasi masyarakat dalam pengelolaan dana desa dan meningkatkan pemahaman akan alokasi anggaran untuk pembangunan dan pelayanan masyarakat di masa yang akan datang.

Follow WhatsApp Channel intainews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Safari Ramadan di Desa Buko: Wakil Bupati Bolmut Ajak Warga Tingkatkan Ketakwaan
Gubernur YSK Perjuangkan Pembangunan Dua RSUD di Bolsel dan Bolmut Senilai Rp 340 Miliar
PKK Desa Tuntung, Terima Hadiah dari Ketua PKK Provinsi Sulut
Gubernur Sulut Kunjungi Bolmut dalam Safari Ramadhan 1446 H, Disambut Hangat Bupati Sirajudin Lasena
Antusias Jemaah Bintauna Sambut Safari Ramadan Pemkab Bolmut
Safari Ramadan di Sangkub, Bupati Bolmut Serahkan Bantuan dan Ajak Jaga Silaturahmi
Tegaskan Sinergi dan Pembangunan, Sirajudin Lasena Sampaikan Visi Bolmut 5 Tahun ke Depan
Pemerintah Bentuk 70 Ribu Kopdes Merah Putih, Optimalkan Dana Desa untuk Pertanian

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:49

Safari Ramadan di Desa Buko: Wakil Bupati Bolmut Ajak Warga Tingkatkan Ketakwaan

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:35

Gubernur YSK Perjuangkan Pembangunan Dua RSUD di Bolsel dan Bolmut Senilai Rp 340 Miliar

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:16

PKK Desa Tuntung, Terima Hadiah dari Ketua PKK Provinsi Sulut

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:10

Gubernur Sulut Kunjungi Bolmut dalam Safari Ramadhan 1446 H, Disambut Hangat Bupati Sirajudin Lasena

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:33

Antusias Jemaah Bintauna Sambut Safari Ramadan Pemkab Bolmut

Berita Terbaru