Lukky Sukianto Optimis Raih Kursi DPRD Provinsi Gorontalo

Selasa, 16 Januari 2024 - 18:07

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GORONTALO, INTAINEWS.ID – Lukky Sukianto, Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo Nomor Urut 3 Dapil Kota Gorontalo dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), menunjukkan optimisme tinggi terpilih sebagai Anggota DPRD Provinsi Gorontalo.

Dalam wawancara eksklusif bersama INTAINEWS.ID, Lukky Sukianto menegaskan komitmennya, menyatakan bahwa tujuannya bukan hanya meraih kursi di DPRD, tetapi lebih penting lagi, membawa perubahan konkret bagi masyarakat Kota Gorontalo.

“PKS dan saya memiliki komitmen yang kuat untuk melibatkan masyarakat dalam proses pembangunan yang adil dan merata di setiap sudut Kota Gorontalo,” ujarnya.

Fokus utama Lukky Sukianto adalah memastikan pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan ekonomi melalui Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mencapai setiap sudut Gorontalo secara adil dan berkelanjutan.

“Saya menekankan pembangunan yang merata, memastikan setiap bagian Kota Gorontalo merasakan manfaatnya,” tuturnya.

Menurutnya, PKS, sebagai partai pendukung, telah memperkuat visinya sebagai pemimpin kuat yang visioner, peduli terhadap kebutuhan masyarakat, dan berkomitmen membangun Kota Gorontalo yang tepat sasaran.

“Komitmen, Tegas, dan Visioner bukan sekadar slogan, ini sudah menjadi ciri khas saya dalam memperjuangkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat,” ungkapnya.

Tak hanya itu, Lukky Sukianto juga mengajak seluruh masyarakat Kota Gorontalo untuk bersatu dalam memilih pemimpin yang memiliki integritas dan komitmen nyata pada hari pemilihan.

“Mari bersama-sama kita wujudkan perubahan yang merata dan berkeadilan di Kota Gorontalo,” pungkasnya. (Yusran Laindi)

Follow WhatsApp Channel intainews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Jangan Hancurkan Milik Rakyat! Pemuda Manado Imbau Aksi Demonstrasi Tertib
Darurat! RUU TNI Picu Gelombang Protes di Manado, Mahasiswa Turun ke Jalan.
Safari Ramadan di Desa Buko: Wakil Bupati Bolmut Ajak Warga Tingkatkan Ketakwaan
Gubernur YSK Perjuangkan Pembangunan Dua RSUD di Bolsel dan Bolmut Senilai Rp 340 Miliar
DPD SPRI Sulut Temui Kadis Kominfo, Bahas Regulasi Pers dan Kerja sama Media
Gegara Kebijakan Kadis DKIPS Sulut, SPRI Berang: Menyalahi UU dan Berpotensi Malaadministrasi!
Gubernur Sulut Kunjungi Bolmut dalam Safari Ramadhan 1446 H, Disambut Hangat Bupati Sirajudin Lasena
Antusias Jemaah Bintauna Sambut Safari Ramadan Pemkab Bolmut

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 15:57

Jangan Hancurkan Milik Rakyat! Pemuda Manado Imbau Aksi Demonstrasi Tertib

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:58

Darurat! RUU TNI Picu Gelombang Protes di Manado, Mahasiswa Turun ke Jalan.

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:49

Safari Ramadan di Desa Buko: Wakil Bupati Bolmut Ajak Warga Tingkatkan Ketakwaan

Rabu, 19 Maret 2025 - 16:35

Gubernur YSK Perjuangkan Pembangunan Dua RSUD di Bolsel dan Bolmut Senilai Rp 340 Miliar

Senin, 17 Maret 2025 - 21:09

DPD SPRI Sulut Temui Kadis Kominfo, Bahas Regulasi Pers dan Kerja sama Media

Berita Terbaru